Blog Post

Apa Peranan Teknologi Informasi Bagi Perusahaan?

Apa Peranan Teknologi Informasi Bagi Perusahaan?

Dalam pesatnya kemajuan teknologi dewasa ini, membuka kesadaran kita akan pemanfaatan Teknologi Informasi. Tapi, sudahkah Anda tau apa itu Pengertian Teknologi Informasi (TI)?

Teknologi Informasi (TI) atau banyak orag menyebutnya IT (Information Technology) adalah suatu teknik moderm dalam mendapatkan data, menyusun, menyimpan, mengolah, memanipulasi serta memprosesnya hingga menghasilkan informasi yang berkualitas, yaitu informasi yang dapat dimengerti oleh umum. Artinya orang yang bukan pegiat TI dapat memahaminya. TI juga digunakan oleh banyak kalangan, dari keperluan pribadi, bisnis, pemerintah dan merupakan informasi yang strategis untuk pengambilan keputusan. Berbagai bidang membutuhkan Teknologi Informasi, baik umum, ekonomi, perbankan, kesehatan, pendidikan dan lainnya.

Banyak Wirausahawan menerapkan TI dalam bidang usahanya untuk mencapai efisiensi dan efektifvitas operasional usaha. Hal ini membawa perubahan pada gaya kerja, seperti yang tadinya perhitungan stok barang dilakukan secara manual dengan menulisnya dibuku dan kemdian harus engeceknya di gudang, dengan adanya sebuah aplikasi seseorang wirausahawan hanya perlu beberapa menit untuk mengeceknya di aplikasi melalui telepon pintarnya atau melalui laptopnya dan tak perlu capek-capek mengeceknya di gudang.

Maka, peng-implementasian TI bagi perusahaan/usaha menjadi penting dizaman yang serba maju ini. Penerapannya TI didasarkan pada kebutuhan dan karakteristik perusahaan/usaha. Karena tujuan TI dalam perusahaan adalah untuk peningkatan efisiensi perusahaan tersebut.

Bila perusahaan anda memiliki produk dan provit namun belum menerapkan TI pada perusahaan anda, mungkin inilah saatnya anda membangun hal tersebut untuk memaksimunkan laba dan mengefesiensikan biaya. Selain itu, fungsi lain dari TI adalah anda dapat dengan mudah mengambil keputusan melalui data, mengavaluasi dan menciptakan rencana strategis yang akan diambil selanjutnya. Semoga bermanfaat!

Tags : InformationTechnologyTeknologiInformasiAplikasiSoftware,